5 Cara Meningkatkan Metabolisme dalam Tubuh

5 Cara Meningkatkan Metabolisme dalam Tubuh
ISTOCK

Saat metabolisme tubuh kamu sedang turun, cobalah untuk melakukan hal-hal dibawah ini. 

Sudah berolahraga dan diet, tapi berat badan tidak juga mau turun. Padahal, sudah disiplin melakukan sejumlah exercise di gym. Belum lagi, jika imunitas dalam tubuh sedang turun akan membuat kamu tidak fokus dalam melakukan pekerjaan. Jika kamu sedang merasakan hal itu, sudah dapat dipastikan kamu sedang mengalami permasalahan dalam metabolisme. Pada dasarnya sistem metabolisme memang memegang peran penting untuk tubuh kita. Di mana metabolisme merupakan sebuah proses pembakaran energi untuk fungsi dasar tubuh seperti detak jantung, otak, dan pernafasan bahkan berpengaruh juga pada hormon.

Yang perlu kita ketahui, semakin kita menua, metabolisme pun akan mengalami penurunan. Hal ini terjadi karena adanya hormon yang berubah dan akhirnya akan mempengaruhi cara tubuh dalam menyimpan dan menghilangkan lemak yang ada bahkan berdampak pada cara tubuh menyerap nutrisi dan kesehatan kulit. Sebelum semua itu terjadi, ada baiknya untuk memperbaiki sistem metabolisme dengan cara berikut:

  • JANGAN LUPAKAN SERAT

Yep, makanan berperan besar dalam proses metabolisme tubuh. Oleh sebab itu, mengonsumsi makanan yang tepat bisa membantu tubuh mencerna dengan baik sehingga mampu membakar lemak secara maksimal. Kamu disarankan untuk memilih makanan yang kaya dengan protein seperti dada ayam, telur, dan kacang kedelai yang memang diandalkan dalam meningkatkan metabolisme. Selain itu, jangan pernah melupakan asupan serat yang bisa membakar banyak kalori dalam tubuh.

  • OLAHRAGA

Sangat penting memilih olahraga yang tepat. Karena olahraga bisa mempengaruhi kondisi metabolisme tubuh. Salah satu olahraga yang bisa kamu pilih adalah High-intensity interval training alias (HIIT). Tipe olahraga ini teruji efektif dalam membakar lemak dan membantu tubuh bermetabolisme secara maksimal bahkan setelah proses workout berakhir.

  • TIDUR YANG CUKUP

Semua orang ingin melakukannya. Terbukti saat kamu kurang tidur, sistem metabolisme juga akan terganggu. Proses metabolisme tubuh dapat meningkat saat malam hari. Kurang tidur atau pola tidur yang tidak teratur justru dapat meningkatkan hasrat untuk ngemil, nafsu makan yang meningkat, serta metabolisme yang lebih rendah. Hal ini berdampak pada keinginan mengonsumsi junk food dan berakhir dengan pembakaran lemak yang lebih sedikit.

  • PERBANYAK MINUM AIR

Sekali lagi Woopmengingatkan kamu untuk memperbanyak minum air putih. Sejak lama air putih dikenal baik untuk tubuh. Dengan minum air putih sebanyak 500 ml akan membuat metabolisme tubuh meningkat sebesar 10-30 % dalam waktu satu jam. Wow.

  • BERDIRI

Kelamaan duduk juga bisa mengganggu metabolisme tubuh lho, karena akan membuat tubuh memiliki sedikit kalori untuk dibakar. Oleh karena itu, cobalah untuk berdiri atau jalan-jalan sebentar agar bisa mempelancar metabolisme.

Selanjutnya: buah juga banyak mengandung serat dan tentunya baik untuk tubuh. Selain itu, kesepuluh buah ini juga bagus untuk kesehatan kulitmu.